Sambut Ramadhan 1442 Hijriyah

Sambut Ramadhan 1442 Hijriyah

TV MUHAMMADIYAH (ADiTV Jogja)

Untuk dapat menonton konten ini anda perlu menginstall flash player
# Langsung live dari Adi-TV Jogjakarta

Rabu, 14 Desember 2011

PELANTIKAN DAN RAKER PRM MULYOREJO



Pasca Musyawarah Ranting, PRM Mulyorejo bergerak lebih cepat dalam koordinasi intern kelembagaan dengan mengadakan Pelantikan dan Rapat Kerja bersama PRM Mulyorejo, PRA Mulyorejo, Ortom dan Amal Usaha di wilayah Ranting Mulyorejo. Sebelumnya, PRM Mulyorejo telah mengadakan terlebih dahulu kegiatan Pra Raker pada 27 November 2011 di SD Muhammadiyah 18 Surabaya, “Pra Raker diadakan untuk menyatukan visi dan misi program kerja yang nantinya akan dibawa dan disahkan dalam Raker”, jelas Andry Kurniawan, ST selaku ketua Panitia Pelantikan dan Raker Bersama.

Kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja bersama PRM Mulyorejo, PRA Mulyorejo, Ortom dan Amal Usaha di wilayah Ranting Mulyorejo diadakan pada 03-04 Desember 2011 di PP Muhammadiyah Yogyakarta, “Alhamdulillah, Pelantikan dan Raker bersama ini di hadiri dan diberikan tausyiyah oleh bapak DR. H. Agung Danarto, M.Ag, sekretaris umum PP Muhammadiyah, dan ini kehormatan tersendiri bagi Ranting Mulyorejo”, ujar Nafis Kurtubi, sekretaris PRM Mulyorejo.

Dalam Kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja bersama ini di ikuti 9 orang pengurus inti PRM Mulyorejo, 10 orang PRA Mulyorejo, 4 orang PRNA Mulyorejo, 4 orang PRPM Mulyorejo, 2 orang PCM Mulyorejo, 1 orang PCA Mulyorejo, 3 orang guru SD Muhammadiyah 18, 2 orang guru TK Aisyiyah 6, 2 orang Ta’mir Masjid Machfud, 2 orang Ta’mir Masjid Saifunnur, 2 orang Ta’mir Musholla Bani Imam, 2 orang Ta’mir Musholla Bani Na’im, 2 orang Ta’mir Musholla Bani Wiro, 2 orang Ta’mir Musholla Bani Syiyam dan 4 orang Pengurus Baitul Maal PRM Mulyorejo.

Agenda utama dalam kegiatan Pelantikan dan Rapat Kerja bersama ini adalah pelantikan PRM Mulyorejo, PRA Mulyorejo, PRNA Mulyorejo, PRPM Mulyorejo, Ta’mir Masjid dan Musholla di wilayah Ranting Mulyorejo serta Pengurus Baitul Maal PRM Mulyorejo. Selain itu disahkan juga program kerja PRM Mulyorejo tahun 2012, “Dalam Raker kali ini kita menetapkan dan mengesahkan program kerja tahun 2012, dengan harapan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya”, kata Drs. Munawar, ketua PRM Mulyorejo. Secara khusus, setelah pelantikan, diberikan tausyiyah sebagai wacana Kemuhammadiyahan kepada peserta Raker oleh Bapak DR. H. Agung Danarto, M.Ag, “Pimpinan di Muhammadiyah itu kolektif kolegial, tidak mungkin pemimpin itu berkerja sendiri, fokus program kerja Muhammadiyah ke depan adalah pada 2 hal, yaitu pengembangan dan inovasi”, ujar beliau. “gerak terbesar suksesnya Muhammadiyah ada pada Amal Usaha Muhammadiyah yang berada di masing-masing wilayah, keberadaan amal usaha yang bersentuhan dan dirasakan langsung oleh masyarakat membuat kedudukanya sangat penting bagi gerak da’wah Muhammadiyah, karenanya seharusnya kita perbaiki amal usaha kita”, tambah beliau. Dalam kesempatan itu juga, acara terasa semakin lengkap ketika diadakan tanya jawab dengan Bapak DR. H. Agung Danarto, M.Ag, “terasa hari ini kita kupas tuntas sekaligus nimba ilmu dengan Bapak Agung”, kata Mochammad Imron, salah satu peserta raker yang juga ketua Baitul Maal PRM Mulyorejo itu.

Setelah malam hari diadakan acara Pelantikan dan Raker bersama, peserta diajak oleh panitia pada subuh pagi hari untuk jalan-jalan menelusuri “Kampoeng Moehammadiyah”-Kauman, “Kita sholat subuh di Masjid Gede Kauman, setelahnya dengarkan kultum, terus jalan-jalan melihat Langgar Kidul Ahmad Dahlan, sekalian lihat sekolah Mualimmat Yogayakarta”, terang H. Farid Ardiansyah, SE selaku panitia penanggung jawab acara.

Dari PRM Mulyorejo dilantik 9 orang pimpinan hasil Musyawarah Ranting tahun 2011 yaitu Drs. Munawar sebagai Ketua, Nafis Kurtubi sebagai Sekretaris, dan H. M. Anies YS, H. Choirul Amin, S.Psi, H. Azis Djamhuri, Budi Hartono, SH, MM, H. Machfoed, H. Farid Ardiansyah, SE, Andry Kurniawan, ST sebagai wakil ketua. “Manuk Glatik cocok’E biru, mari di lantik yo ojok turu”, ujar H. Piet Subagio, ketua PCM Mulyorejo. Mudah-mudahan lebih bersemangat dan dapat menjalankan program kerja dengan sebaik-baiknya. Selamat berkerja !!! (Nafis Qurtubi-RED).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


LAZISMU Surabaya

LAZISMU Surabaya
Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shodaqoh Muhammadiyah Surabaya

MARI BERAMAL NYATA

MARI BERAMAL NYATA